Full width home advertisement

Post Page Advertisement [Top]

Kartu grafis atau lebih sering dikenal dengan istilah VGA, adalah komponen penting dalam sebuah komputer/laptop. Apalagi bagi para gamers, dukungan kartu grafis yang bagus akan sangat di dambakan. Seiring dengan perkembangan teknologi, dalam beberapa tahun terakhir kebanyakan vendor laptop mengeluarkan perangkat dengan menggunakan dual grafis. Termasuk salah satunya dual grafis antara produk Intel dan Nvidia. Kinerja dari sebuah kartu grafis tidak akan optimal tanpa dukungan dari driver yang tepat untuk sistem operasi digunakan. Bagi pengguna Windows mungkin permasalahan driver tidak terlalu jadi masalah. Akan tetapi bagi pengguna Linux kadang terjadi kendala pada driver kartu grafis, terutama pada perangkat dengan kartu dual kartu grafis. Berikut saya coba memberikan tutorial/cara instalasi driver dual grafis Intel dan Nvidia pada Sistem Operasi Linux Mint.



Ada beberapa tambahan repository dari PPA yang diperlukan untuk mendapatkan paket terbaru. Yaitu PPA untuk driver Nvidia, PPA untuk Bumblebee dan PPA untuk indikator switching graphics.
* ppa:graphics-drivers
* ppa:nilarimogard/webupd8
* ppa:bumblebee/testing

Berikut adalah langkah langkah yang harus dilakukan:
  1. Buka terminal pada sistem operasi anda.
  2. Jika sebelumnya pernah mencoba menginstall driver kartu grafis Nvidia, hapuslah terlebih dahulu driver yang sudah terpasang dengan perintah: sudo apt-get purge nvidia* kemudian restart komputer/laptop anda dengan perintah yang bisa dilakukan lewat terminal dengan perintah: sudo reboot.
  3. Setelah komputer/laptop anda hidup kembali, tambahkan repositori ppa untuk mendapatkan driver kartu grafis terbaru dengan menggunakan perintah: sudo add-apt-repository ppa:graphics-drivers/ppa  dan lakukan update pada daftar repositori anda dengan perintah: sudo apt-get update.
  4. Dilanjutkan dengan menginstall driver dari Intel terlebih dahulu dengan perintah: sudo apt-get install intel-microcode dan sudo apt-get install intel-gpu-tools.
  5. Kemudian install driver Nvidia dengan perintah: sudo apt-get install nvidia-367 nvidia-settings nvidia-prime bumblebee bumblebee-nvidia primus bbswitch. Pada perintah tersebut saya menginstall driver Nvidia versi 367, yang merupakan versi terbaru untuk tipe VGA saya saat tutorial ini ditulis. Saya menyarankan menggunakan driver versi terbaru. Akan tetapi untuk beberapa tipe kartu grafis mungkin lebih cocok menggunakan versi yang lebih lama. Untuk memastikan silakan periksa versi driver yang sesuai dengan tipe kartu grafis anda melalui website NVIDIA disini.
  6. Untuk menggunakan driver Nvidia sebagai driver bawaan dapat dilakukan dengan perintah: sudo prime-select nvidia. Biasanya sudah otomatis akan diaktifkan driver dari Nvidia, jadi lakukan saja untuk memeriksa. Akan tetapi untuk mendapatkan daya tahan baterai yang lebih lama, sebaiknya menggunakan Intel. Untuk mengaktifkan intel dapat menggunakan perintah sudo prime-select intel. Kemudian restart laptop anda.
  7. Untuk mempermudah proses pergantian kartu grafis dapat menggunakan indikator kartu grafis. Untuk mendapatkan indikator kartu grafis dapat menggunakan PPA kedua. Buka terminal dan ketikan perintah sudo add-apt-repository ppa:nilarimogard/webupd8. Lanjutkan dengan perintah sudo apt-get update && sudo apt-get install prime-indicator.
  8. Pastikan bumblebee menggunakan driver Nvidia yang benar, buka konfigurasi bumblebee  dengan perintah sudo <gedit> /etc/bumblebee/bumblebee.conf dimana <gedit> dapat diganti dengan teks editor yang anda gunakan. Gunakan CTRL+F untuk mencari nvidia-current, ganti semua nvidia-current dengan versi driver yang anda pasang. Sebagai contoh saya menggunakan driver nvidia-367 jadi saya mengganti nvidia-current menjadi nvidia-367.
  9. Masih pada teks editor, pada file konfigurasi bumblebee.conf temukan PMMethod dan ganti nilainya dari auto menjadi bbswitch kemudian simpan.
  10. Untuk mendapatkan paket terbaru dari bumblebee tambahkan PPA ketiga dengan perintah sudo add-apt-repository ppa:bumblebee/testing. Jangan lupa untuk memperbaharui database repositori sistem dengan perintah sudo apt-get update. Untuk mengecek apakah ada pembaharuan gunakan perintah sudo apt-get upgrade. Ketika ada pembaharuan bumblebee, maka akan ada peringatan bahwa file konfigurasi telah dimodifikasi. Pilih keep untuk mempertahankan modifikasi konfigurasi yang telah dibuat.
  11. Jika komputer/laptop anda bermasalah dan ingin menghapus driver anda gunakan saja perintah pada langkah nomor 2.
Sekian tutorial malam ini, semoga dapat membantu. ;-)

3 comments:

  1. Terimakasih gan, sangat membantu (y)

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  3. Casino games near me - DrMCD
    With over 5000 slot games, 태백 출장마사지 our gaming floor boasts a variety 양산 출장마사지 of 전라남도 출장샵 games 거제 출장샵 and the biggest winners. This casino has 평택 출장안마 the latest in the industry, slots,

    ReplyDelete

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib